Handphone Terbaru

Posted by garuda-tekno Wednesday, May 22, 2013 0 komentar

Ditulis oleh : Tina Agustina



Saat ini Handphone android sedang merajai pasaran smartphone Indonesia. Banyak handphone android yang diproduksi dari berbagai perusahaan mobile, namun merk handphone android yang sangat popular saat ini adalah Smartphone keluaran perusahaan asal Korea Selatan yaitu Samsung. 


Beberapa tahun lalu merk handphone yang merajai pasaran handphone Indonesia adalah Blackberry dengan fasilitas Chatnya yang biasa disebut BBM atau BlackBerry Messager, namun karena banyak kelemahan yang dirasakan pengguna dari Handphone ini diiringi dengan munculnya Smartphone Android yang memberikan fasilitas lebih fleksibel untuk pengguna terutama pada fitur chat dan sebagainya maka pengguana BlackBerry sedikit demi sedikit mulai meninggalkan handphone ini dan beralih ke Handphone Android.

Meski sekarang tidak sepopuler Handphone Android namun BlackBerry tetap memproduksi merk handphone terbaru mereka dan direncanakan pada bulan Juni mendatang BlackBerry akan meluncurkan produk terbarunya yaitu Blackberry Q10. BlackBerry Q10 adalah BlackBerry versi kedua dari BlackBerry yang berSistem Operasi Blackberry 10 yang versi sebelumnya dari Blackberry ini adalah BlackBerry Z10.

BlackBerry Q10 menggabungkan fitur touch screen dan keypad dengan keypad QWERTY yang biasa digunakan pada Blackberry. Layar handphone ini memiliki lebar 3,1 inchi dengan super AMOLED 16 juta warna serta memiliki resolusi 720 X 720 pixel. Sedangkan untuk hardwarenya, Blackberry Q10 mengusung prosesor dual core 1,5 GHz dengan RAM 2GB selain itu handphone ini juga menyediakan slot untuk microSD yang dapat menampung kapasitas memori fisik sebesar 32GB. 

Dari segi multimedia, Blackberry Q10 memiliki resolusi kamera 8 megapixel dan dengan kamera depannya 2 megapixel. Selain itu Baterai dari handphone ini dapat bertahan selama 10 jam Talktime yang berasal dari baterai Li-ion-nya yang berkapasitas 1800 mAh.

Dari fitur-fitur yang diberikan pada BlackBerry yang akan segera dirilis ini dapat dilihat bahwa BlackBerry terus memperbaiki dan meningkatkan fitur-fitur yang ada pada BlackBerry sebelumnya tentunya untuk mengembalikan popularitas mereka. 

Jadi apa salahnya jika anda ingin kembali menggunakan BlackBerry sebagai smartphone pilihan anda sejauh itu dapat memenuhi kebutuhan dan hasrat anda sebagai pecinta Smartphone.



Artikel Menarik lainnya :

Description
: Handphone Terbaru
Rating
: 4.5
Reviewer
: garuda-tekno
ItemReviewed
: Handphone Terbaru